Senin, 20 Juni 2011

Panduan Membeli Laptop

notebook
Laptop alias komputer jinjing atau disebut juga notebook  dapat dikelompokkan kedalam beberapa kelompok sesuai dengan kemampuan dan fungsinya (mulai dari netbook yang berukuran kecil sampai dengan notebook super yang bahkan dapat menyamai kinerja komputer desktop), dengan pengelompokan ini kita dimudahkan untuk menetapkan sebuah pilihan.
Pilihan identik dengan beragam pertimbangan, apa saja itu?
Pertimbangan yang paling mendasar adalah “Need” atau kebutuhan, untuk keperluan apakah notebook itu kita beli? sebagai contoh anda dapat mencatatnya dalam sebuah kertas, misalnya keperluan untuk mengetik, mendengarkan lagu, bermain game kartu, catur, menonton video, browsing internet, atau bahkan mengedit sebuah gambar 3D.
Munculnya kebutuhan menentukan  “sistem komputer” seperti apakah yang seharusnya kita pilih? apakah netbook, ultraportable-laptop, laptop serbaguna, atau laptop powerfull (desktop replacement). System komputer dibangun atas beberapa komponen utama seperti prosessor, memory, chipset, VGA, hardisk dan display.
  • Prossor
    Prosessor atau disebut juga dengan CPU (Central Processing Unit), ibaratnya otak bagi mesin komputer, dalam CPU terjadi proses pengelolaan data dimana proses aritmatika dan logika dieksekusi pada bagian ini, semakin tinggi kemampuan sebuah prosessor maka semakin cepat pula data diproses dan mempengaruhi kecepatan sistem secara menyeluruh (biasanya ditunjukkan dengan kecepatan “clock” dalam GHz chace memori dalam kb yang makin tinggi makin bagus).

    Perusahaan prosesor dunia didominasi Intel kemudian disusul dengan AMD, masing-masing pabrik (merek) memiliki beberapa varian prosessor masing-masing disesuaikan dengan kebutuhan, untuk kelas value (kelas hemat) Intel mengeluarkan produk Intel Celleron, sedangkan AMD mengeluarkan AMD Sempron, untuk kelas yang lebih tinggi Intel mengeluarkan Intel Pentium yang sekelas dengan Athlon buatan AMD.
    Bagaimana memilih prosessor? Jika anda pengguna komputer perkantoran (aplikasi MS.Office, Mendengarkan Musik, Mengedit gambar ringan, menonton Video, presentasi dll) komputer dengan prosessor sekelas AMD Sempron atau Intel Celleron sudah bisa menangani semua pekerjaan tersebut (Kelas value).
    Prosessor generasi terkini adalah prosesor Intel Dual Core, Intel Core 2 Duo, Intel Core i5, Intel Core i7, AMD AThlon X2, AMD Phenom X3, dan AMD Phenom X4. Prosessor generasi ini tidak lagi menaikkan “clock” nya, melainkan menambah jumlah inti prosessornya yang lebih efektif menggenjot performa jika dibandingkan dengan menaikkan “clock” nya. Biasanya prosessor generasi terbaru ini diperlukan bagi mereka yang membutuhkan kinerja tinggi seperti desain gerafis sehingga mampu mengikuti perkembangan teknologi software sampai dua tahun kedepan.
  • VGA (Video Graphic Adapter) memiliki fungsi untuk memproses data-data berupa grapik atau gambar, proses rendering, pengkodean dan pendekodean terjadi disini, kinerja yang bagus dari komponen ini akan menampilkan detil grapik atau gambar yang detil, untuk keperluan desain grafis, arsitektur, video editing disarankan memilih VGA yang baik. AMD (ATI) dan NVIDIA merupakan dua pemain besar dalam produksi chip VGA. Namun pada notebook pada umumnya diintegrasikan sebuah VGA dengan kualitas standar dan minimal, hanya beberapa produsen notebook mengintegrasikan VGA kelas tinggi yang biasanya dikonpensasi dengan harga yang sangat mahal lebih dari US$1,000. Penggunaan VGA standar pada notebook dikarenakan oleh penggunaan notebook yang umumnya adalah untuk menyelesaikan tugas-tugas ringan jadi anda tidak akan menemukan VGA yang baik untuk notebook dibawah US$1,000.

    (ups… jangan khawatir, jika anda mau VGA yang lebih baik, pilihlah notebook dengan VGA Nvidia atau ATI Radeon)
  • Memory, sistem operasi masakini dapat dibilang sangat rakus dalam memakan memori, sepertihalnya windoows vista dan windows 7, untuk dapat menggunakan fitur2 windows 7 dan win vista secara optimal pilihlah minimal seukuran 1GB dan akan lebih baik jika digunakan minimal 2GB. Untuk sistem operasi windows Xp ukuran 512MB sudah lebih dari cukup.
  • Hardsik, media penyimpan data dan program ini mengalami penurunan harga yang dahsyat, tahun 2008 saya sempat membeli hardisk 1TB seagate seharga Rp.2.200.000, namun kini dengan budget sebesar kurang dari sejuta anda sudah bisa membawa pulang hardisk dengan kapasitas 1TB (mantap). Dan juga peningkatan kapasitas hardisk dari 250GB ke 320GB (terpaut 70GB) hanya berselisih Rp.50.000 saja. Pilihlah kapasitas hardisk 320GB.
  • Optical Disk Drive atau sering kita dengar sebagai DVD RW atau DVD Combo drive, untuk notebook ukuran standar masakini semua notebook sudah dilengkapi dengan DVD RW Supermulti drive.
  • Wireless, perangkat komunikasi data tanpa kabel merupakan perangkat wajib untuk semua laptop masa kini.
  • Display, ukuran display sebuah notebook sangat menentukan kenyamanan dalam bekerja, bagi anda dengan mobilitas tinggi, bekerja dengan notebook tidak terlalu lama pilihan layar mungil adalah pilihan tepat, disamping ukuran layar mini yang simple, ringan dan tentunya hemat batrei. Namun layar mini bukanlah pilihan tepat bagi anda yang bekerja dengan laptop dalam waktu lama, mengetik laporan, menggambar dll ini semata-mata karena faktor kenyamanan mata dan jari-jari tangan yang tidak begitu baik, untuk itu pilihan layar 13″-17″ merupakan pilihan yang tepat.
Pertimbangan kedua adalah brand, brand disini bukan dimaksudkan untuk membandingkan kinerja laptop, melainkan layanan purna jual meliputi garansi dan ketersediaan suku cadang. Pilihlah notebook dari produsen dengan pelayanan purnajual yang baik, tanyakan pada marketing atau teman anda.
Semoga secuil tulisan ini berguna…
Related posts:
  1. Membeli Inkjet Printer??
  2. Laptop Resmi, PI dan BM?
  3. Upgrade VGA Laptop?

0 komentar:

Posting Komentar

 
Powered by Blogger